Lium sangat berpengaruh dalam hidup Helena. Dia jadi teman main, kakak, bahkan berperan sebagai orang tua bagi gadis itu. Mereka mengalami dunia kanak-kanak yang unik, bermimpi besar, tapi takdir Lium dan Helena akhirnya bercabang.
Di SMA krisis dan keraguan Helena semakin tebal. Dia bertemu dengan Ruri, siswa religius dengan masalah mental akut. Hubungan ini memaksa Helena mengambil risiko yang mengubah kehidupan teman dan dirinya sendiri.
Helena berharap Lium akan kembali dan menemaninya kala dewasa, namun guncangan terjadi lagi dan kali ini mengubah segalanya.
Helium Mengelilingi Kita membentangkan kisah gadis yang imajinatif, meski kehidupannya kompleks dan kerap kecewa oleh kenyataan. Dituturkan secara atraktif, novel ini mengusik emosi karena menyinggung perkembangan diri, kesehatan mental, pengaruh sosial, dan cara seseorang memutuskan di saat yang gawat.
Simak insight selengkapnya di episode ini.
Backsound: www.pixabay.com
Dipi_Dipidiff.
Educator & Book Influencer.
www.dipidiff.com.